Danramil 03/Bgs Hadiri Penyuluhan 4 Pilar Kebangsaan di Kecamatan Bagan Sinembah Raya

Danramil 03/Bgs Hadiri Penyuluhan 4 Pilar Kebangsaan di Kecamatan Bagan Sinembah Raya

RadarLentera.com - ROKANHILIR - Danramil 03/Bgs Kapten Inf M Manurung menghadiri kegiatan yang ditaja opeh Kesbangpol dalam program Penyuluhan 4 Pilar Kebangsaan di Kecamatan Bagan Sinembah Raya. Selasa 5/9/2023.

Selain Danramil, hadir dalam kegiatan itu Camat bagan Binembah Raya, Kapolsek Bagan Sinembah, Kabidpengpolmas, Penghulu se Kecamatan Basira, Tokoh masyarakat dan tokoh pemuda se Kepenghuluan Bagan Sinembah Raya.

Dalam kesempatan itu, Danramil menyampaikan bahwa 4 pilar kebangsaan yakni Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal IKA, dan NKRI adalah satu kesatuan dalam                     mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur.

Selain itu, penanaman nilai-nilai sejak dini di lingkungan keluarga dan masyarakat guna menanamkan rasa cinta tanah air.

"4 (empat) pilar harus ditanamkan dalam pikiran dan perbuatan setiap masyarakat agar mampu berkontribusi positif dalam membangun bangsa dan negara di landasi cinta tanah air," tandasnya.

Ditambah Danramil, Empat pilar kebangsaan memberikan pembelajaran lebih mengenai Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika, guna meningkatkan kesadaran tentang kehidupan berbangsa dan bernegara bersama masyarakat. Gotong royong, toleransi, kerukunan dan hidup berdampingan merupakan nilai-nilai yang sejalan dengan Empat Pilar Kebangsaan.

Menurutnya, segenap komponen stakeholders bangsa harus senantiasa menggelorakan rasa kebangsaan, semangat kebangsaan dan paham kebangsaan sebagai suatu terapi ideologis bagi upaya pembentukan tekad, sikap dan tindakan untuk menjamin tetap tegak dan lestarinya NKRI.

Selain sebagai ideologi dan pandangan hidup bangsa Indonesia, Pancasila juga menjadi sumber dari segala sumber hukum.

"Hal itu mengamanatkan, bahwa Pancasila adalah inti terdalam yang menjadi sumber penyusunan semua produk hukum. Sehingga semua peraturan perundang-undangan harus selaras, tunduk, dan tidak boleh bertentangan dengan nilai-nilai Pancasila," tegasnya. (ded)

#Teritorial

Index

Berita Lainnya

Index