Kampanye Jhony Charles di Tanah Kelahirannya, Massa Minta Orasinya Diperpanjang

Kampanye Jhony Charles di Tanah Kelahirannya, Massa Minta Orasinya Diperpanjang

UJUNG TANJUNG radarlentera.com -- Kampanye dialogis pasangan calon Wakil Bupati Rokan Hilir nomor urut 2 , Jhony Charles yang digelar di tanah kelahirannya disambut antusias dan semangat oleh warga Pematang Padang Kepenghuluan Ujung Tanjung, Kecamatan Tanah Putih, Jumat (8/11/2024) kemarin.

Kampanye dialogis kali ini terlihat berbeda, calon wakil Bupati Rohil Jhony Charles saat menyampaikan orasi di tanah kelahirannya penuh semangat lugas dan berapi-api. Warga yang hadir pun meminta orasinya diperpanjang.

Tak hanya menyampaikan pidato Visi dan Misi program kerja Paslon BiJaK, Ia  juga membagikan pengalamannya yang lahir dan tumbuh besar di Ujung Tanjung, serta  pengalamanya menimba ilmu ke Perguruan Tinggi hingga S1 dan S2 di Negeri Paman Sam Amerika Serikat tersebut, dirinya juga menceritakan niat dan restu dari ibunya serta istri untuk maju mencalonkan diri menjadi calon wakil bupati Rohil.

Antusiasme massa begitu terasa ketika sang wakil calon bupati mulai menyampaikan orasinya, membahas berbagai isu penting dan rencana pembangunan yang menyasar pada kebutuhan seluruh masyarakat Rohil.

Dalam orasinya, ia menekankan pentingnya Transparansi tata kelola Birokrasi dalam pelayanan publik, peningkatan Infrastruktur dan  pembangunan ekonomi, serta peningkatan Sumber Daya Manusia melalui pendidikan dan kesehatan.

Gaya penyampaianIorasi yang begitu lugas, penuh semangat, dan menyentuh hati masyarakat membuat massa kampanye terus memberikan sorakan dukungan dengan teriakan "Ganti Bupati, BiJaK Menang Menang Menang !!"

Massa warga yang hadir saat itu meminta agar orasi politik tersebut diperpanjang lagi oleh Jhony Charles dari waktu yang sudah ditentukan oleh panitia.

Merespons antusiasme itu, sang wakil calon bupati Jhony Charles dengan semangat kembali lebih konkrit menjelaskan bagaimana penggunaan APBD Rohil yang cukup besar 2,9 Triliun sera  Dana PI dari PHR dan Dana BagI Hasil Sawit bisa dimanfaatkan secara tepat dan terukur untuk membangun usaha dan peningkatan pendidikan dengan membangun Perguruan tinggi Universitas di Rohil yang bisa menambah pendapatan masyarakat sekitar.

Suasana kampanye dialogis yang digelar didepan halaman rumah seorang warga bernama Giman teman akrab dari almarhum ayahnya Jhony Charles itu terlihat semakin hangat dan antusias massa yang ingin mendengar langsung pesan janji politik dari putra terbaik mereka saat itu dengan teriakan keras dari massa "Ganti Bupati, BiJaK Menang!!"

Sang wakil paslon Bupati Rohil  BiJaK Jhony Charles yang mengusung Visi Misi besar Perubahan Rohil menyampaikan orasinya 
secara rinci, terarah dan terukur dengan segala permasalahan daerah saat ini, Jhony Charles juga menjelaskan bagaiman strategi Paslon BiJaK dapat menjalankan program program  kedepan untuk membangun daerah Rohil yang lebih sejahtera, dengan peningkatan di bidang  infrastruktur, pendidikan, serta ekonomi bagi masyarakat Rohil tanpa melanggar aturan atau regulasi yang ada.

"Kami butuh lebih banyak mendengar langsung visi dan misi yang di bawa oleh Paslon BiJaK . Ini kesempatan warga bisa mendengar dan menjadi pintar untuk memilih calon pemimpin daerah ini," kata Bandot salah seorang warga yang hadir.

Saat Jhoni Charles meminta komitmen massa pendukung yang hadir untuk memilih Paslon BiJaK, warga siap memenangkan Paslon BiJaK 90 persen di Tanah kelahirannya.

Kampanye dialogis Paslon wakil Bupati Jhoni Charles ini terlihat juga dihadiri para tokoh masyarkat Pematang Padang, ketua tim Hukum Paslon Cutra Andika Siregar, Partai Pendukung  dan beberapa anggota dewan serta ketua Tim Relawan BiJaK H. Syamsul Hamzah. (Rls/min)

Berita Lainnya

Index