Kapolres Rohil Didampingi Bhayangkari Tinjau Dapur SPPG, Pastikan Gizi dan Kebersihan Terjaga

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:14:21 WIB

ROKANHILIR, radarlentera.com - Kapolres Rokan Hilir AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K., M.H., bersama Bhayangkari Polres Rokan Hilir melakukan pengecekan langsung ke Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polres Rokan Hilir, Selasa (13/1/2026) pagi.

Kunjungan yang dimulai sekitar pukul 06.30 WIB itu dilakukan untuk memastikan kesiapan dapur SPPG, mulai dari kelayakan sarana dan prasarana, kebersihan lingkungan, hingga kualitas pengolahan makanan yang disajikan bagi personel Polres Rohil dan penerima manfaat lainnya.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Rohil didampingi Wakapolres Rokan Hilir Kompol Rikky Operiady, S.Sos., S.I.K., M.I.K., para pejabat utama Polres Rohil, serta Ketua Bhayangkari Polres Rokan Hilir Ny. Fikih Isa bersama pengurus Bhayangkari.

Kapolres Rohil meninjau langsung kondisi dapur, kelengkapan peralatan memasak, serta proses pengolahan makanan. Ia menekankan pentingnya penerapan standar kebersihan dan gizi agar makanan yang dihasilkan benar-benar sehat dan aman dikonsumsi.

“Kualitas makanan sangat berpengaruh terhadap kesehatan dan kinerja personel. Karena itu, kebersihan dan standar gizi harus menjadi perhatian utama,” tegas Kapolres Rohil di sela kegiatan.

Selain pengecekan, kegiatan ini juga menjadi bagian dari monitoring dan evaluasi pelaksanaan program SPPG agar dapat berjalan secara tertib, efektif, dan berkelanjutan. Kapolres Rohil turut memberikan apresiasi kepada petugas dapur atas dedikasi mereka dalam mendukung pelayanan internal kepolisian.

Peran Bhayangkari dinilai strategis dalam memberikan masukan terkait pengelolaan dapur, khususnya menyangkut kebersihan, kesehatan, dan kualitas makanan, guna mencegah potensi gangguan kesehatan di kemudian hari.

Berdasarkan hasil pengecekan, Dapur SPPG Polres Rokan Hilir dinyatakan dalam kondisi bersih, layak, dan telah memenuhi standar kebersihan serta kelayakan operasional. Kegiatan tersebut ditutup sekitar pukul 07.30 WIB dan dilanjutkan dengan sarapan bersama di lobi Polres Rokan Hilir.

Tags

Terkini